Pemodelan Grafis untuk Games - Haiqal MA

Post Top Ad

Responsive Ads Here

Pemodelan Grafis untuk Games

Share This
1     1. Pengertian Desain & Pemodelan Grafis.

Desain pemodelan grafik merupakan suatu proses penciptaan suatu objek baru dengan menggunakan software dan melalui beberapa tahapan, yakni membuat, menyimpan dan memanipulasi model dan citra. Pada awalnya pemodelan grafik hanya terbatas pada media cetak dua dimensi. Namun perkembangannya semakin pesat dengan merambah kedunia multimedia (audio dan video). Desain grafik juga diterapkan di acara hiburan televisi, mulai dari kartun, iklan sampai sinetron sudah dilengkapi dengan computer dan tentunya pemodelan grafis untuk pembuatan game.

2     2. Pemodelan Grafis untuk Game.

Salah satu pemodelan grafis yang paling dikembangkan adalah program game/permainan. Kita dapat dengan mudah mendapatkan game untuk dimainkan pada computer maupun smartphone. Game adalah salah satu bentuk hiburan yang dapat dijadikan sebagai penyegar pikiran akibat dari padatnya aktivitas sehari-hari (Fauzia A,2014). Ada dua hal mendasar dalam pembuatan game yaitu karakter yang bergerak dan environment (lingkungan game).


a.       Karakter yang bergerak (Animasi).
Animasi adalah gambar bergerak berbentuk dari sekumpulan objek (gambar) yang disusun secara beraturan mengikuti aluran pergerakan yang telah ditentukan pada setiap pertambahan hitungan waktu yang terjadi. Gambar tersebut bisa berupa makhluk hidup, benda mati maupun tulisan. Grafik dalam pembuatan karakter dari tahun ke tahun selalu mengalami perkembangan. Grafik game terbagi 2 menurut dimensinya, yaitu dua dimensi dan tiga dimensi.
Karakter 2D yang paling dikenal adalah Mario Bros, kita tahu dalam permainan Mario bros, kita hanya bisa melihat dan bermain game itu dari satu sudut pandang. Grafiknya pun biasa saja dan jauh dari kesan nyata. Berbeda dengan karakter game 3D, dengan sudut pandang yang banyak, kita bisa menggerakkan karakter ke segala arah. Pembuatan animasi dalam 3D dapat digunakan bones/tulang yang layaknya manusia dapat digerakkan. Jadi bisa dikatakan, karakter di animasi 3D hampir sama dengan manusia layaknya.
Image result for game 2d dan 3d
Perbandingan model grafis 2D Games dan 3D Games

b.      Environment (Lingkungan Game).
Dalam game, karakter animasi tidak sembarangan kita bisa letakkan, kita perlu adanya lingkungan game atau latar belakang dari game tersebut. Sama seperti animasi, perkembangan model grafis dari environment pun dibagi menjadi 2D dan 3D. Contohnya pada game Mario Bros dalam 2D, lingkungan game dari karakter Mario itu berupa daerah yang penuh dengan pipa, latar belakangnya pun diisi dengan awan, langit biru dan pohon. Dalam dua dimensi, lingkungan game terkesan hanya gambar diam, lingkungan game bergerak sesuai dengan pergerakan dari karakternya.
Image result for mario bros environment
Environment Grafis Game 2D
Berbeda dengan lingkungan game 3D, daerahnya terlihat lebih hidup dengan grafik yang mendekati kehidupan nyata. Model grafis dari environment 3D juga sangat mempertimbangkan penataan dari item-itemnya. Walaupun karakter diam, tapi item dari environment 3D tetap bergerak sebagaimana semestinya, seperti awan atau air hujan yang bergerak.
Environment Grafis game 3D

3          3. Menggambar Karakter (Kostum, Mimik & Gerak).
Pada pembahasan sebelumnya kita tahu karakter merupakan komponen penting dalam sebuah game, pembuatan desain grafis dalam karakter pun tidak sembarang bisa dilakukan. Entah karakter yang kita buat itu 2D atau 3D, banyak software yang menyediakan pembuatan karakter bergerak, contohnya adalah 3D Studio Max 2010.
3D Studio Max 2010 merupakan perpaduan antara grafis vector dengan gambar raster sehingga objek yang dihasilkan dapat mendekati realita. Program ini dirancang untuk dapat menghasilkan karya yang mendekati nyata dengan menggunakan beberapa efek seperti pencahayaan, cermin, air hujan dll. Karakter yang dibuat dengan aplikasi ini bisa ditambahkan dengan kostum, mimik dan gerak yang sesuai keinginan developer game.
Menggambar sebuah karakter dengan kostum, mimik apalagi gerak yang sesuai itu tidaklah mudah, perlu adanya latihan terus-menerus dan keinginan untuk bisa membuat animasi bergerak sesuai keinginan. Video ini merupakan tips/tutorial bagi kalian yang mungkin masih awam dalam menggambar karakter dengan aplikasi, video ini diambil dari salah satu youtuber Indonesia yaitu Tara Arts Network.



4           4. Menggambar Anatomi Karakter.
Dalam menggambar sebuah karakter animasi, karakter yang kita buat tidak selamanya diam. Karakter dalam game setiap detiknya atau saat kita menggerakannya pasti pose/kondisi dari karakter tersebut juga bergerak dan berbeda-beda. Misalnya dalam kondisi perang, anatomi karakter tersebut terbagi dalam bagian-bagian, misalnya kepala dan mimik wajah menghadap musuh, tangan memegang pedang dan kaki terbuka seakan siap bertarung. Dalam memvisualisasikan anatomi setiap bagian tubuh dari karakter itu bisa dibuat dalam berbagai aplikasi, baik dalam model 2D maupun 3D.
Tentunya dalam memvisualisasikan karakter animasi dengan anatomi dan kondisi yang sesuai, kita harus bisa dalam menggambarnya. Video dibawah ini merupakan lanjutan dari video selanjutnya yaitu tips/tutorial bagi kalian untuk menggambar pose anatomi.



5           5. Menggabungkan karakter dan environment beserta animasi.
Sama dengan pembahasan sebelumnya, kita sepakat bahwa dalam game terdapat 2 komponen penting yaitu karakter dan environment. Pemilihan karakter dan environment yang sesuai membuat game terlihat nyata dan masuk akal. Dalam menggabungkan 2 komponen tersebut dengan bantuan software seperti yang dijelaskan diatas, membuat sebuah game menjadi berkualitas.
Setelah kita membuat karakter animasi bergerak dengan pose anatomi yang sesuai dan dilengkapi dengan environment yang sesuai pula, kita bisa namakan itu sebuah game. Misalnya terdapat karakter tentara yang sedang memegang pistol, tentunya environment/lingkungan game yang tepat adalah berada di medan perang, dengan item asap tebal, api terbakar dan efek sepeti peluru yang ditembakkan, suara ledakan itu yang membuat game sama dengan kehidupan nyata.

Daftar Pustaka












No comments:

Post a Comment

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here

Pages